Butuh camilan untuk me time di kost? Daripada kamu makan popcorn, coba hal yang gak biasa yuk dengan bikin caramel bread popcorn. Rasa crunchy serta manis karamel dari bread popcorn ini pasti buat kamu ketagihan. Eits, kamu enggak perlu khawatir karena bahan membuat camilan satu ini mudah ditemukan di mana-mana sehingga praktis buat anak kost. Cek resepnya di bawah ini ya!
Bahan-bahan:
2 lembar roti tawar, potong dadu
3 sdm gula
1-2 sdm air
1 sdm mentega
3 sdm susu
Cara Membuat:
Sangrai potongan roti tanpa menggunakan minyak sampai berwarna keemasan dan punya tekstur crunchy. Angkat dan sisihkan.
Tuang gula ke dalam pan dan masukkan air. Panaskan dengan Slot Pulsa api kecil tanpa diaduk hingga berwarna keemasan. Kemudian, tuang susu dan mentega. Aduk rata hingga berbentuk seperti pasta karamel.
Masukkan roti yang telah di sangrai. Aduk rata hingga semua roti terlapisi karamel.
Caramel bread popcorn siap kamu sajikan untuk menemani me time.
Crispy Enoki
Camilan selanjutnya gak boleh kamu lewatkan sebagai pecinta jamur, khususnya jamur enoki. Jamur yang sering dijadikan pelengkap makan shabu-shabu atau grill all you can eat ini bisa kamu masak sendiri di kos. Bahannya sedikit dan buatnya simple banget! Camilan ini bisa jadi teman kamu bekerja atau bersantai. Langsung aja ini dia resep crispy enoki!
Bahan-bahan:
1-2 pack jamur enoki
300 gr tepung crispy
Saus cabai (opsional)
Mayonaise (opsional)
Minyak
Cara Membuat:
Cuci bersih jamur kemudian potong tipis menjadi beberapa bagian.
Tuang tepung crispy ke dalam wadah. Balurkan jamur secara merata hingga seluruh bagiannya terlapisi tepung.
Siapkan minyak panas. Goreng kedua sisi jamur hingga berwarna golden brown. Tiriskan.
Crispy enoki siap disajikan. Kamu bisa menikmati ini dengan saus atau mayonaise sesuai selera.
Mushroom Garlic Rice
Mushroom garlic rice bisa menjadi pilihan kamu ketika kebingungan ingin memasak apa di kos. Cara buatnya sangat gampang, bahkan hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk memasak mushroom garlic rice. Tekstur crunchy dari mushroom bikin rasanya semakin lezat. Penasaran? Langsung lihat cara buatnya yuk!
Discussion
Leave a reply